Menikmati Proses. Meladeni Obsesi. Mengakrabi Tuhan.

Super Bride yang Mengalahkan Bidadari Surga

Posting Komentar
Judul : Sebelum Aku Menjadi Istrimu
Penulis : Deasylawati P.
Penerbit : Indiva Media Kreasi
Tahun terbit : 2013
Buku ini merupakan salah satu buku yang kubaca sebagai “bekal” pernikahanku. Menurutku isinya lumayan lengkap, karena beberapa hal yang berhubungan dengan persiapan sebelum pernikahan, saat pernikahan, dan pasca pernikahan dibahas dalam buku ini. Termasuk serba-serbi kehamilan dan bagaimana cara mengasuh anak.

Pada bagian awal buku ini menjelaskan bagaimana caranya agar kita bisa bersaing dengan bidadari. Ya, bidadari surga yang akan merebut suami-suami saleh kita di akhirat nanti. Kita bisa saja mengalahkan mereka dalam "persaingan" merebut lelaki saleh di surga nanti jika kita bertakwa pada Allah dan taat pada suami kita saat di dunia. Gak kebayang kan betapa indahnya kalau kita bisa terus bersama dengan suami yang kita cinta di dunia dan di akhirat. Di bab selanjutnya, buku ini juga menegaskan bahwa lelaki yang baik hanya untuk wanita yang baik. Jika ingin mendapatkan pasangan hidup yang baik, maka kita perlu memperbaiki diri kita terlebih dahulu.

Di bab selanjutnya yang berjudul Ilmu Sebelum Amal dituliskan hal-hal apa saja yang perlu diketahui sebelum menjalani pernikahan. Seperti ilmu tentang pernikahan, ilmu manajemen keuangan buat calon istri, ilmu tentang bagaimana memahami kepribadian pasangan, ilmu tentang kehamilan, persalinan, dan menyusui, ilmu pendidikan anak, serta ilmu gizi. Whuaaa, keren kan? Pembahasan masing-masing ilmu tersebut cukup singkat tapi lengkap dan padat.

Lalu penulis juga mengajak kita para calon istri untuk siap-siap action. Ya, ilmu tanpa amal kan percuma. Action yang pertama adalah menyiapkan mental kita. Dalam pernikahan, kita dituntut dewasa dalam menjalani kehiduapan. So, persiapan mental sangat penting. Apalagi perubahan status dari seorang gadis menjadi seorang nyonya itu bukan perkara sepele. Selanjutnya adalah persiapan fisik. Yup, untuk menghadapi hari H kamu harus mempunyai fisik yang prima. Kebayang dong saat resepsi kita harus full tampil ekstra menarik dan murah senyum melayani tamu-tamu yang datang. Jangan sampai kita jatuh sakit. Malah kasihan keluarga yang menyiapkan segala sesuatunya.

Di bab lima, terdapat penjelasan tentang latihan-latihan penunjang yang harus dilakukan calon istri sebelum menghadapi pernikahan. Contohnya nih kita harus bisa beres-beres rumah, memasak, mengasuh anak, dan jahit menjahit. Di akhir bab, penulis mengajak kita untuk meluruskan niat agar kita menjadi super bride yang didambakan oleh para lelaki saleh.

Hal yang kusuka dari buku ini adalah pembahasannya yang teknis sehingga bisa diaplikasikan langsung dalam keseharian kita. Selain itu, bahasa yang digunakan penulis juga cenderung rame sehingga tidak membuat bosan pembaca.

Sejauh ini menurut seleraku, buku ini masih tanpa kekurangan. Jadi, aku tak segan untuk merekomendasikan buku ini agar dibaca oleh kamu-kamu yang bersiap melaksanakan separuh diennya. Ayo baca buku ini!


Rindang Yuliani
Hi, I'm Rindang Yuliani. I'm a writer, a civil servant, and living in Barabai, South Borneo. I love reading and I'm interested in travelling. My first book is Escape, Please!

Related Posts

Posting Komentar