Menikmati Proses. Meladeni Obsesi. Mengakrabi Tuhan.

Taman Van Der Vijl Banjarbaru

2 komentar

Taman Kota Banjarbaru atau yang lebih dikenal dengan nama Van Der Vijl adalah taman yang terletak di tengah-tengah Kota Banjarbaru. Fasilitas yang terdapat di taman kota ini adalah beragam patung binatang, pohon besar yang rindang, serta berbagai permainan untuk anak-anak. Cocok dijadikan sebagai tempat bersantai keluarga di saat sore hari.

Suasana di Taman Van der Vijl

Suasana di Taman Van der Vijl

Bagiku sendiri taman ini mempunyai sisi nostalgia. Banjarbaru adalah tempatku dilahirkan dan tumbuh hingga berumur 5 tahun. Taman ini cukup sering kukunjungi saat aku kecil dulu. Baik bersama mama papa atau pun bersama guru dan teman-teman TK-ku saat pelajaran olahraga karena jarak taman kota ini dari taman kanak-kanakku cukup dekat.

Ini sepupuku

Foto bersama patung binatang adalah hal yang disukai anak-anak di taman ini

Dua belas tahun setelah kepindahanku dari Banjarbaru, aku kembali ke kota ini lagi untuk berkuliah. Ada banyak perubahan yang terjadi pada infrastruktur taman ini setelah bertahun-tahun berlalu. Pagar dan beberapa bangunan yang ada disana dipugar dan dicat agar tampak lebih menarik. Meskipun ikon patung-patung binatangnya tak berubah. Selain itu, banyak fasilitas bermain anak yang berlomba menarik perhatian pengunjung. Penjual makanan pun ikut meramaikan taman kota yang biasanya padat ini saat sore hari weekend. Eh, ada bangunan khusus untuk tempat membaca juga lho. Sayang hanya buka di waktu-waktu tertentu, tidak buka setiap hari.

TBM di dalam lokasi taman

Saat bermukim kembali di Banjarbaru pada tahun 2010 hingga 2015, aku tentu tak bisa sering berkunjung lagi ke taman tersebut. Pertama, karena faktor umur yang sudah expayed dari usia kanak-kanak. Kedua, karena tak ada anak kecil yang bisa diajak mengajak kesana. Ke taman bersama teman? Ah, sepertinya nongkrong di rumah makan AZ tepat di seberang taman lebih sering aku dan teman-teman lakukan.

Beginilah wajah kami saat semester pertama kuliah
Pernah suatu pagi, aku dan teman-teman jogging di taman ini. Sebenarnya tempat jogging teramai di Kota Banjarbaru ada di Lapangan Dr. Murjani. Tapi karena kami tak ingin suasana ramai dan ingin melihat suasana baru, jadilah kami jogging di taman ini. Menyenangkan rasanya ke taman ini pakai baju olahraga. Kami bebas bermain perosotan, ayunan, jungkat-jungkit, dan lainnya. It's wonderfull things. Di kesempatan lain, aku ke taman ini saat ada acara dari komunitas yang aku ikuti. Ya, di sebelah taman ini memang ada sebuah panggung besar yang sering digunakan berbagai komunitas untuk unjuk kebolehan.

Nongkrong di ayunan

Main perosotan yuk


Sekarang, aku hanya ke taman tersebut jika sedang ke Banjarbaru bersama sepupu yang berusia anak-anak. Seringnya hanya menatap ke taman tersebut dan melihat kilas balik masa kecilku di sana, saat berkendara menuju Banjarmasin atau sedang "berkeliaran" di Kota Banjarbaru karena ada urusan.
Rindang Yuliani
Hi, I'm Rindang Yuliani. I'm a writer, a civil servant, and living in Barabai, South Borneo. I love reading and I'm interested in travelling. My first book is Escape, Please!

Related Posts

2 komentar

  1. wah aku juag suka taman terutama taman di bandung indah2, sayang sekali di kotaku sih belum ada taman

    BalasHapus

Posting Komentar