Kali
ini aku merayakan akhir tahun dengan sedikit berbeda, salah satunya adalah
dengan membuat postingan tentang buku-buku apa saja yang berhasil kumiliki pada
tahun 2016 ini. Tahun-tahun sebelumnya aku sudah kehilangan jejak akibat terlalu
bersemangat membaca setiap dapat buku baru dan terlupa menulis tanggal terima di
bagian dalam buku.
Setidaknya
aku mendapatkan 10 kali paket buku pada tahun ini dengan total 23 buku. Kalau
dirata-ratakan sekitar 2 buku per bulan. Tentunya yang kubaca lebih dari itu
karena beberapa kali aku juga pernah pinjam buku di perpustakaan daerah dan reread dari koleksi lamaku. Oya, dari 10
paket buku tersebut 2 diantaranya kudapatkan karena menang lomba review dan
giveaway. Sisanya adalah hasil cuci mata di toko buku dan belanja online.
Langsung
saja ya berikut list buku-buku tersebut. Tanggal yang tercatat adalah tanggal
ketika aku menerima buku di tanganku, karena sebagian besar paket buku berasal
dari luar kota.
1.
20
Januari 2016
Di awal tahun ini aku
pertama kali membeli buku di Penerbit Stiletto Book. Buku yang aku incar adalah
buku Blogging: Have Fun and Get The
Money yang baru terbit akhir tahun 2015. Supaya ongkirnya efektif aku beli
satu lagi buku yang berjudul Keseimbangan
Hidup Perempuan karena pernah baca reviewnya. Alhamdulillah, isi kedua
bukunya sesuai dengan ekspekstasiku. Yang bikin tambah senang lagi, aku dapat free gift berupa pembatas buku berbahan
kanvas. Oya, untuk membeli kedua buku ini plus ongkirnya aku harus merogoh
kocek sebanyak Rp. 81.800,-.
2.
19
Maret 2016
Pada
kesempatan kali ini aku membeli buku langsung di toko buku. Kebetulan waktu itu
aku sedang ada pelatihan dari kantor di Banjarbaru. Pas ada free time aku langsung cabut ke Toko Buku
Salemba. Niatnya cuma mau cuci mata, tapi seperti biasa pas pulang bawa buku ke
kasir. Aku dapat buku Crossroad,
cerita tentang traveling ke Toraja dan teman tapi baper. Aku suka ceritanya,
beruntung deh gak salah beli. Harga bukunya
Rp. 55.000,-.
3.
7
Mei 2016
Kali
ini aku dapat hadiah buku gara-gara menang sebagai juara 3 lomba review buku
Cerdas Mengelola Keuangan Pribadi (CMKP) dari Penerbit Stiletto Book. Sebagai
info buku CMKP nya pun kudapatkan dari kuis penerbit yang sama pada tahun 2015
beserta sebuah pouch. Alhamdulillah.
Hadiah yang kudapatkan adalah dua buku dan sebuah merchandise berupa kotak tisu berbahan kanvas. Senangnya karena
motif tissue boxnya sama persis
dengan motif pouch yang sebelumnya aku
dapat. Sekarang kedua benda tersebut sudah kusulap menjadi sebuah clutch bunga-bunga lucu. Tinggal dijahit
dan ditambah rantai.
Tissue box dan pouch |
Isi
paket bukunya adalah novel Dear Friend
with Love dan buku A Cup of Tea:
Menggapai Mimpi. Untuk buku yang kusebutkan terakhir, sebelumnya aku sudah
punya hasil dari menang GA juga dari akun twitter @fifnoor yang kuterima pada
tanggal 16 Maret 2015. Akhirnya, buku yang terbaru kuhadiahkan pada seorang
teman yang juga suka membaca ketika ia menikah.
Bukunya
sendiri memang bagus, berisi kumpulan kisah inspiratif tentang bagaimana proses
orang-orang dalam menggapai mimpi. Sedangkan novelnya sendiri cukup menghibur
karena ceritanya menghibur dan ringan. Kerennya lagi ternyata proses penulisan
novel ini berawal dari blog. Wow.
4.
20
Mei 2016
Kali
ini aku juga masih mendapatkan buku hadiah dari GA di blog www.rindagusvita.web.id. Judul
bukunya Meraih Mimpi dengan Beasiswa.
Sejak diterbitkannya buku ini aku memang sudah pengen sekali melahap isinya. Alhamdulillah
rezeki, dapat bukunya karena menang giveaway.
Isi bukunya memang keren, kagum banget sama penulisnya bisa dapat beasiswa
berkali-kali. Bikin aku tambah ngebet pengen dapet beasiswa S2 juga.
Paket gratisss |
5.
25
Juni 2016
Kali
ini aku membeli buku dengan dorongan impulsif dari nafsu membacaku. Setelah
melihat status akun facebook Zamie Bolin, seorang penjual buku yang sedang
mempromosikan buku-buku jualannya, aku tergoda untuk membeli paket 6 buku seharga
seratus ribu. Ke-6 buku yang kubeli tersebut adalah Bunda Tahan Banting, Cinderella Tuathina, Rahasia Penulis Hebat,
Kekasih Sang Dokter Sisilia, Dokter Playboy, dan Misteri Sebuah Peti Mati 2. Sayang untuk yang disebutkan terakhir
berbeda dengan judul buku yang sampai ke rumah yaitu Misteri Lemari Antik dari penulis yang sama. Okelah pikirku, toh
genrenya juga sama jadi aku tak berniat untuk mengajukan komplain.
Bunda
Tahan Banting berisi curhatan seorang ibu dalam mengelola bisnis dan mengurus
keluarganya, not bad lah meski gaya
penulisannya seperti gaya penulisan di blog. Cinderella Tuathina adalah sebuah
novel Amore yang bercerita tentang kisah cinta seorang housekeeper. Rahasia Penulis Hebat adalah buku nonfiksi keroyokan
dari para penulis novel hebat.
Kekasih
Sang Dokter Sisilia dan Dokter Playboy adalah harlequin. Sedangkan Misteri
Lemari Antik merupakan novel horor lokal. Untuk ketiga novel terakhir hanya
asyik untuk sekali baca, bukan untuk dikoleksi. Namanya juga beli impulsif. Hiks.
Oya, untuk biayanya plus ongkir aku harus mengeluarkan biaya sebanyak Rp. 129.000,- untuk ke-6 buku tersebut.
6.
1
Juli 2016
Dalam rangka mengupgrade diri agar lebih lancar berbahasa
inggris aku membeli novel impor yang ternyata susah-susah gampang dicarinya,
bahkan secara online. Jadilah aku masuk ke situs Periplus, toko khusus jual buku
impor. Karena dikirimnya dari UK sana makanya lama banget baru sampai, tanggal
pengirimannya 9 Juni sedangkan datang baru 1 Juli. Butuh kesabaran ekstra.
Buku impor pertama milikki |
Oya, aku memilih Guidebook to Murder sebagai koleksi
buku impor pertamaku. Karena dari review yang kubaca genrenya tentang detektif
gitu. Beruntunglah aku berhasil sampai selesai membacanya, meski ada beberapa
bagian yang miss bagiku. Oya, selain
sulit dipahami buku ini juga muahal dengan harga Rp. 268.000,- untuk satu buku 220 halaman ini plus ongkos kirimnya.
7.
4
Juli 2016
Kali
ini aku order buku ke Mizan Store. Awalnya hanya karena ingin beli paket KKPK
10 buku 50 ribu untuk THR buat sepupu-sepupu kecilku. Namun, supaya menghemat
ongkir aku pun membeli dua buku tambahan yaitu The Naked Traveler 1 Year #1 dan Beasiswa di Bawah Telapak Kaki Ibu. Kedua buku tersebut memang
sudah menjadi incaran lamaku, terutama yang TNT 1 Year itu. Kedua buku yang
sama-sama tebal ini mampu memuaskan dahaga bacaku. Biaya yang harus kukeluarkan
untuk membeli buku plus buku paket KKPK dan ongkirnya adalah Rp. 198.740,-.
8.
10
Agustus 2016
Kali
ini aku jalan-jalan ke Gramedia Duta Mall Banjarmasin dan dapat satu buku lagi.
Incaran lama, penulisnya teman satu komunitas FLP Bnajarbaru dulu. Judulnya Persona. Cerita novelnya keren, yaitu tentang
kehidupan psikis seorang gadis brokenhome. Harga novelnya Rp. 66.500,-.
9.
11
Desember 2016
Sama
dengan sebelumnya, kali ini aku juga beli buku di Gramedia DM, ketika travelling ke Banjarmasin. Kali ini aku
beli dua buku nonfiksi bertema bisnis yang berjudul Inilah Saatnya Bisnis Kafe Gaya Anak Muda dan 77 Mantra Meningkatkan Produktivitas Diri ala Miliarder. Total harga
kedua buku tersebut adalah 125.500,-. Baru
satu buku tentang kafe yang selesai kubaca, bagus banget bikin aku semangat
buka kafe. Sedangkan buku 77 mantranya masih separuh kubaca.
10.
27 Desember 2016
Kali
ini aku tergoda paket belanja akhir tahun penerbit Zukzez Express yang ownernya aku kenal yaitu Kak Ery dari
Banjarbaru. Aku membeli 5 buku yaitu Menyapa
Tahta Sang Dewi, Jomblo Keramat, Kujemput Islam dengan Cintamu, Writerpedia, dan
Super Move On. Tiga dari lima
penulis buku tersebut aku kenal. Oya, harga plus ongkirnya total 125.000,-. Dari kelima buku tersebut
belum ada yang selesai kubaca, hitung-hitung simpanan untuk libur tahun baru.
Hehe.
Total
uang yang kukeluarkan untuk membeli buku selama tahun 2016 ini adalah Rp. 1.049.540,-. Kalau dirata-ratakan
setiap bulannya aku harus mengeluarkan uang sebesar 87.500 J.
Resolusi buat tahun depan? Semoga rezeki bertambah, biar bisa beli lebih banyak
buku lagi. Aamiin.
Nanti januari 2017 punya buku "the best of India" karya Dony Prayudi ya :)
BalasHapusBoleh, Mas Don. Silakan kirim langsung ke alamat saya, ya. Hihi
BalasHapusWah banyak sekali mbak. Saya hanya dapat 1 buku dari giveway :(
BalasHapusSemoga tahun ini bisa dapat lebih banyak buku lagi, ya.
HapusWah jadi malu tahun ini saya g baca apa2. Sedih. Hatus bikin haul ah biat semangat
BalasHapus