Akhir-akhir ini aku mengalami permasalahan kulit kusam. Beberapa buah noda gelap sisa jerawat dan blackhead menghiasi wajahku. Juga kerutan samar di bawah mata yang membuatku agak ngeri. Hei, kulitku apakah kamu sudah mulai menua?
Bagi pemerhati kesehatan kulit wajah sepertiku, ini masalah yang tidak sepele. Oleh karena itu aku mencari tahu penyebabnya dan berusaha menemukan solusinya. Kulit wajah terutama milik perempuan memang rentan terhadap tanda-tanda penuaan, seperti noda gelap dan kerutan.
Pada kasusku, noda gelap disebabkan oleh bekas jerawat yang rutin bertamu setiap bulan. Namun, pada banyak kulit wajah lain yang sering terpapar sinar matahari terutama tanpa menggunakan sunscreen noda hitam atau dark spotnya jelas lebih serius.
Hal ini karena kulit menyerap sinar ultraviolet, sehingga menyebabkan peningkatan produksi melanin. Kulit yang mengalami penumpukan melanin, akan berwarna lebih gelap dibandingkan kulit sekitarnya, sehingga tampak seperti bintik‑bintik.
Masalah lain, seiring bertambahnya usia kulit akan mengalami aging yang ditandai dengan kerutan halus dan kulit kendur. Oleh karena itu, ahli kulit dan kecantikan menyarankan penggunaan produk anti aging sejak usia 20 tahun ke atas. Apa kabar aku yang baru kenal skincare usia 25? Tapi syukurlah, lebih baik terlambat daripada tidak sama sekali.
Baru-baru ini aku menggunakan produk Maresha Green Glow untuk mengatasi dua masalah tersebut di atas. Berikut review singkat tentang produknya.
Maresha Green Glow
Maresha Green Glow adalah serum multifungsi berbentuk gel dengan tekstur yang ringan dan mudah meresap. Klaim produk ini adalah memberikan hidrasi dan memberikan efek dewy seketika pada kulit, mencerahkan kulit 3 kali lebih cepat, serta bekerja sebagai anti aging karena dapat mengurangi garis halus keriput dan mengencangkan kulit.
Kemasan
Maresha Green Glow dikemas dalam jar bulat putih berbahan kaca. Jar ini dikemas lagi dalam box berwarna putih kehijauan. Pada kemasan kotaknya terdapat beberapa info tentang produk, seperti cara pemakaian, komposisi bahan, tanggal kadaluarsa, dan nomor BPOM. Ya, produk Maresha Skincare sudah BPOM.
Pada tutup jar terdapat dua perlindungan, yaitu bagian atas yang bisa dilepas dengan cara diputar dan bagian dalam yang harus dibuka agar gelnya bisa diambil. Satu jar ini berisi 20 gram produk atau setara dengan 0.51 FL.OZ.
Tekstur dan Aroma
Maresha Green Glow berbentuk gel. Aku agak heran saat pertama kali melihat teksturnya. Serum kok bentuknya gel? pikirku. Warnanya hijau terang pula, benar-benar out of the box.
Aroma gelnya mengingatkanku pada aroma pasta gigi yang fresh. Entah kenapa, otakku menghubungkan kedua hal itu. Saat diaplikasikan ke wajah, serumnya langsung terasa melembapkan wajah dan meresap ke lapisan dalam kulit.
Cara Pemakaian
Maresha Green Glow dapat digunakan pada pagi dan malam hari untuk hasil yang optimal. Selain digunakan sebagai serum, Green Glow ini juga bisa diaplikasikan sebagai dasar makeup. Aplikasikan pada wajah secukupnya pada saat keadaan wajah masih lembap setelah pemakaian skin toner. Gunakan sebelum pengaplikasian day cream atau night cream.
Komposisi Bahan
Komposisi bahan Maresha Green Glow ini yaitu Demin Water, Disodium Acetyl Glucosamine Phospate, Acetyl Hexapeptide-3, Tranexamic Acid, Glycerin, Pentylene Glycol, Polyacrylate Crossplymer-11, Carbomer, Sodium Hyluronate, Maltodextrin, Lecithin, Phenoxyethanol,Triethanolamine, Fragrance, Cl 19140, dan Cl 42090.
Empat komposisi utama Green Glow beserta fungsinya yaitu:
- Disodium Acetyl Glucosamine Phospate dan Acetyl Hexapeptide 3 berfungsi sebagai anti aging untuk mengurangi garis-garis halus akibat penuaan, membantu meregenerasi sel, dan mengencangkan kulit.
- Tranexamic Acid sebagai whitening agent membantu menghilangkan flek, mencerahkan, meratakan warna kulit, dan melindungi kulit dari sengatan sinar matahari.
- Sodium Hyaluronate berfungsi untuk melembapkan wajah sehingga wajah lebih kenyal dan lembut.
Hasil Pemakaian
First impression aku terhadap produk ini setelah menggunakannya selama satu minggu adalah Green Glow cocok untuk melembapkan kulit wajah. Ya, wajahku terasa lebih lembap setelah menggunakannya.
Kelembapan kulit wajah yang seimbang adalah kunci untuk mendapatkan kulit wajah yang sehat. Efek hidrasinya benar-benar bekerja. Warna kulit wajahku juga sudah mulai merata karena memudarnya noda hitam. Kulit pun terasa lebih kencang. Green Glow by Maresha mencerahkan wajah sekaligus mencegah penuaan dini.
Maresha Beauté
Mari berkenalan dengan Maresha Beauté yang memproduksi Green Glow ini. Maresha Beauté merupakan local beauty brand yang berasal dari Kota Bandung. Dengan motto “Maresha Love Your Skin”, Maresha Beauté berusaha untuk membangkitkan rasa percaya diri konsumen melalui seluruh produk dan pelayanan di Maresha Skincare, Maresha Cosmetic, Maresha Aesthetic Clinic, Maresha Homewear dan Maresha Svelte.
Maresha Beauté berdiri sejak tahun 2015 sebagai ritel produk skincare dengan platform penjualan online. Pada tahun 2019 resmi menjadi Perusahaan Komanditer (CV) dengan nama CV Maresha Terbaik. Maresha Beauté berdiri dengan jenis bisnis B2B (Bussines to Bussines), kini Maresha Beauté telah melakukan ekspansi dengan memiliki mitra kerja hampir di seluruh Indonesia.
Produk Maresha Skincare
Salah satu lini bisnis Maresha Beauté adalah Maresha Skincare yang memproduksi produk-produk skincare untuk kulit kering, kulit normal, dan kulit sensitif. Beberapa produknya yaitu facial wash, skin toner, green glow, brightening day cream, dan night cream.
Jangan khawatir bagi wanita yang sedang hamil dan menyusui yang ingin tetap menjaga kesehatan kulit wajahnya. Maresha Skincare aman untuk ibu hamil dan menyusui sehingga mendapatkan kulit glowing selama masa kehamilan dan menyusui bukan lagi hal yang sulit.
Bahan-bahan yang terkandung dalam produk Maresha Skincare dijamin aman untuk ibu hamil menyusui sehingga tak perlu ragu atau takut menggunakannya. Produk Maresha Skincare tidak mengandung merkuri, paraben, atau hidrokuinon yang berbahaya bagi kulit ibu dan pertumbuhan bayi.
Kontak Maresha Beauté
Untuk mendapatkan produk-produk Maresha Skincare, bisa menghubungi agen resmi Maresha Beaute via link https://linktr.ee/MareshaBeaute_Agen. Di sana kamu bisa tanya-tanya soal produk dan konsultasi masalah kulit.
Jika kamu ingin tahu lebih jauh tentang Maresha Beaute, bisa kulik di akun-akun Instagram berikut ini.
Maresha Beaute : @mareshabeaute
Skincare : @maresha_skincare
Cosmetic : mareshacosmetic@gmail.com
Aesthetic Clinic : @mareshaaestheticclinic
Homewear : @mareshahomewear
Svelte : maresha sevelte
BalasHapusKeren, ananda Rindang. Patut dicoba nih. Tapi, untuk perwatan kulit nenek-nenek, mungkin jenis dan kremnya berbeda. Terima kasih telah berbagi. Selamat malam.
Siapapun pasti ingin wajah glowing paripurna ya, mba
BalasHapusMaresha ini local product yg kece badai
kapan2 daku jg mupeng coba Serum Gel untuk Wajah Glowing dan Awet Muda
Senangnya ada skincare yang aman untuk bumil dan busui ya mbak. Dan bias dipakai untuk riasan make up selanjutnya juga
BalasHapusAda banyak produk perawatan wajah ya Mbak, sekarang?
BalasHapusSaya yang nggak pernah pakai hrus cermat pilih2. Trims infonya
Serum emang wajib banget untuk anti aging dan menghilangkan flek hitam yah mbaaak.
BalasHapusSepertinya aku belum pernah coba nih serum dalam bentuk gel kayak Maresha Glow Green kayak gini, jadi penasaran pengen cobain deh
Bermanfaat sekali penggunaan Maresha Green Glow. Produknya aman bagi siapa saja, termasuk ibu hamil dan menyusui. Sehingga kulit terawat dan awet muda.
BalasHapusWah iya bener, dari tampilannya seperti pasta gigi mint, tapi kebayang jadinya segernya pas di apply ke wajah.
BalasHapusWah sama mbak saya juga menggunakan Maresha Green Glow ini lembap di kulit dan cepat meresap setelah pemakian juga kulit jadi cerah..bagus deh..hehehe
BalasHapusSebagai kaum yang "telat"utk urusan sekinker wajah, high recomended serum maresha green ini, secara terdapat formula untuk anti aging dan menghilangkan flek hitam (PR bawaan usia, flek hitam di wajah mulai ada). Teruuuus lihat hasil before - afternya, duuuuh so glowing. #pengeen
BalasHapusWah jadi tambah kencang yah mba, Eny jadi kepo sama produk dari maresha ini 🥰
BalasHapusSaya juga lagi pakai Maresha Green Glow ini, Mbak. Baru seminggu udah terasa kulit semakin lembab dan lebih keliatan cerah. Hanya untuk flek hitamnya belum tersamarkan. Mungkin karena belum lama pakainya ya .
BalasHapusAku juga kyknya krn bekas jerawat gtu sih yg meninggalkan bekas noda. Ampuh ya bisa ilang pakai produk ini?
BalasHapusUnik banget bentuknya bukan liquid melainkan gel. Menurutku kalau gek gtu makin senang menikmati oles2nya hehe
Meski produk lokal, kualitas tetap bagus sekali ya. Dan yang menjadi poin plus adalah aman untuk ibu hamil - ibu menyusui. Saya baru selesai menyusui, tahu rasanya harus cari kosmetik yang aman.
BalasHapusWah, pake Maresha sebelum lebaran, pas banget nih buat menyambut Idul Fitri. Hehehe.
BalasHapusBtw aku belum pernah nyoba nih, pengen banget nyolek hijau menggemaskannya itu 😀
Teksturnya gel tapi sekaligus serum bikin penasaran soalnya Eny blm pernah coba skincare yg seperti ini 🥰
BalasHapusWajah yang lembap itu salah satu ciri kulit yang sehat dan ini idaman banget ya, Mbak. Enaknya pakai Green Glow itu, satu produk bisa buat macam-macam. Dari melebapkan sampai anti aging
BalasHapusAku baru kali ini liat krim wajah warna ijo gel begini, liat dari foto mbak rindang efeknya bagus ya ternyata. Cocok berarti ya
BalasHapusAku baru kali ini liat krim wajah warna ijo gel begini, liat dari foto mbak rindang efeknya bagus ya ternyata. Cocok berarti ya
BalasHapusUnik ya warna serumnya, Mbak Rin. Aku juga pakai ini nih dan berasa wajah jadi kenyal, berharapnya nanti kalau sudah lama menggunakan, warna wajah jadi lebih merata
BalasHapusMaresha Beauté bisa menghilangkan beberapa masalah hanya dengan pemakaian secara rutin yaa, kak?
BalasHapusJuara banget.
Blackhead dan kerutan halus juga menjadi masalahku, hiiks~
Kudu cobain Maresha Beauté niih..
aku juga kaget pas lihat produk karena warnanya hijau terang gitu. mirip gel aloe vera. heu
BalasHapusWuah masalaj kulit kita sama mbak
BalasHapusAlhamdulillah kulitku lebih cerah
Bekas jerawat mulai tersamarkan
Kudu repurchase ini
Waaah samaan nih mba
BalasHapusaku bulan lalu juga pakai Green Glow ini. krimnya cepat menyerap ke muka.
yg berasa banget itu wajah jadi lebih kencang
beneran tuh before afternya keliatan banget ya bedanya. Bermanfaat nih kayaknya memang bagi yg kulitnya cocok ya
BalasHapusaku sudah semingguan ini memakai Maresha Green Glow mbak..
BalasHapusHasilnya mulai terlihat, kulit wajahku lebih cerah dan flek hitam mulai memudar
Pakenya adem ya mba, tapi cocok ga buat kulit berminyak? Rewel banget soalnya kulitku
BalasHapusDalam satu produkMaresha Green Glow sudah lengkap banget manfaat yang dibutuhkan kulit wanita Indonesia jelang usia 30 an.
BalasHapusPerawatan sejak dini lebih baik yaah...
Hasilnya wow banget ya, langsung membuat kulit tampak lebih cerah
BalasHapusWah bener lebih cerah ya kalaubdilihat before afternya. Btw kalau skincare memang cocok-cocokan sih ya yang penting aman dan cocok juga yes.
BalasHapusAbis lebaran mupeng bgt berburu nih produk
BalasHapusmanfaat anti-aging-nya super penting
Mantap nih hasilnya nyata sekali, ya. Aku juga pake green glow
BalasHapusSudah mulai memasuki usia 30an kayaknya harus mulai cari-cari produk antiaging nih saya. Haha. Thanks mba rindang infonya. Di Bandung juga ya tempatnya, kapan-kapan lihat deh ke storenya..
BalasHapuswueh glowing lembab mbak
BalasHapuskelihatan banget hasilnya
beda dari sebelumnya
berarti bakalan lanjut purchase serumnya dong (soalnya aku juga, hahaha)
Bagus berarti ya, produk Maresha Skincare tidak mengandung merkuri, paraben, atau hidrokuinon yang berbahaya bagi kulit ibu dan pertumbuhan bayi sehingga aman buat bumil dan busui
BalasHapusWarnanya seger banget hijau, dan manfaatnya banyak ya produk ini. Jd pengen coba
BalasHapusaku juga sudah merasakan manfaat menggunakan serum dari Maresha ini mbak
BalasHapusbikin wajah lebih cerah dan bebas penuaan dini
Wah kenapa y warna nya hijau... Dari situ udah unik bikin penasaran pgn nyoba y
BalasHapusHei... bagus itu kenal skincare di usia 25, lah saya peduli dengan perawatan kulit di usia 33 :D Tapi gapapa, belum terlalu terlambat. Dan yang paling utama menurut saya adalah serum. Selagi pakai yang sesuai dengan kebutuhan, efek jangka panjangnya terasa koq hasilnya. Biarpun udah kepala 4, enggak kalah dengan yang kepala 2 atau 3 :)
BalasHapusNoda hitam bekas jerawat jadi tantangan banget buat tiap orang ya mbak, akupun sama nih. Aku juga lagi pake Maresha Green Glow ini, serumnya unik bentuk gel dan bisa bikin glowing
BalasHapusKayaknya skincare ini sedang hype ya mba. Banyak banget yang review. Jadi penasaran deh.
BalasHapusMashaAllah~
BalasHapusMenggunakan skincare yang sesuai memang bisa bikin kulit kembali sehat. Salah satunya menggunakan Maresha Green Glow. Hasilnya tampak sekali..
Pantesan banyak yang review
BalasHapusTernyata memang khasiatnya bikin glowing tanpa efek samping
Jadi pengen beli juga
Cuss cari di marketplace
Wah.. Sudah banyak yg pakai ini ya? Jadi penasaran..
BalasHapusJadi pengen nyobain juga nih, pas banget kulitku kering dan ada flek hitam krn matahari. Ternyata Maresha ada produk lain juga selain Green Glow. Lengkap dong face carenya. Banyak yg mereview kalau cocok ya...
BalasHapusAku pernah lihat iklannya maresha di instagram, ternyata disini reviwenya lebih lengkap ya. Jadi penasaran deh
BalasHapusSaya pengin deh sesekali nyobain skincare biar glowing, soale wajah udah mulai nggak glowing neh, hehe. Apa nyoba ini aja ya? Siapa tahu cocok
BalasHapusMasya Allah.. before afternya so sweet sekali.. jangan pengen akutu Mbak.. Oh ya sertif halalnya udah belum ya Mbak? Aku pengen nyobain kalo sesuai budget.. hehe
BalasHapus